LAMPUNG UTARA, INDONEWS – Bersama warga, personel Polsek Bunga Mayang, Polres Lampung Utara bersinergi melaksanakan kerja bakti membersihkan Masjid Baitul Rohman, di Desa Iso Rejo, Jumat (1/4/2022).
Mewakili Kapolres Lampung Utara, Kapolsek Bunga Mayang Ipda Adeka Putra SH, MH, mengatakan, tujuan membersihkan Masjid ini agar masyarakat yang akan melaksanakan ibadah merasa lebih nyaman.
“Bersama warga, kami membersihkan lingkungan masjid dari puing-puing sisa bangunan yang berserakan, mengingat nanti malam kemungkinan warga akan melaksanakan shalat tarawih bersama,” jelas Ipda Adeka.
Dirinya juga menerangkan bahwa masjid Baitul Rohman saat ini sedang dilakukan renovasi, sehingga banyak sekali puing yang berserakan.
“Warga sangat antusias dalam melaksanakan gotong royong membersihkan masjid guna menyambut datangnya Ramadhan,” tutur Ipda Adeka.
Selain itu, kegitan tersebut juga diharapkan dapat terjalin silaturahmi antar warga dan Polri sebagai wujud kebersamaan.
“Menjelang bulan suci Ramadhan, masjid-masjid atau musholla harus benar-benar disiapkan. Terutama kebersihannya karena untuk kenyamanan dalam beribadah, mengingat di bulan ramadhan kegiatan ibadah akan lebih sering dilakukan,” imbuhnya.
Pada kesempatan tersebut, Ipda Adeka juga memberikan arahan dan imbauan kepada warga, dalam melaksanakan setiap kegiatan ibadah di bulan Ramadhan, mengingat saat ini masih berada dalam situasi pandemi Covid-19.
“Gunakan masker, jaga jarak, cuci tangan sebelum memasuki masjid. Hal ini merupakan cara kita untuk mencegah terjadinya paparan virus corona atau Covid-19,” pungkasnya. (Andre)
Comments