0

JAKARTA, INDONEWS | Para tokoh Agama Indonesia yang hadir dilokasi Graha Oikumene Jakarta Pusat Lantai 3 menyererukan menjaga rasa persatuan dalam menghadapi pemilu 2024  ini.

Seruan Indonesia Damai ini untuk mewujudkan pemilu jujur, adil dan bermartabat.

Adapun para tokoh forum yang tergabung pada Peduli Indonesia Damai yang hadir pada acara Senin (5/2) ini terdiri dari:  K.H. Marsudi Syuhud (Waketum MUI), Pdt. Gomar Gultom(Ketum PGI), Romo Kardinal Ignatius Suharyo (Keusupan Agung Jakarta), Mayjen TNI (Purn) Wisnu Bawa Tenaya (Ketum PHDI).

Prof. Dr. Philip K. Wijaya (Ketum Permabudhi), Xueshi Budi Tanuwibowo (Ketum Matakin), Engkus Rushawa (Presidium Majelis Luhur Kepercayaan Indonesia), Sri Eko Sriyanto Galgebdu (Pimpinan Spritual Nusantara).

Mereka juga menolak hal negatif seperti intinimidasi, golput, perpecahan, dan  curang.

Pernyataan Seruan Indonesia Damai dari Forum Peduli Indonesia Damai yaitu pemilu damai, langsung, umum, bebas, jujur, adil dan bermartabat.

Tujuan Seruan Indonesia Damai untuk menjaga kesatuan aspek kehidupan masyarakat umum berbangsa dan bernegara. (Ranto)

BACA JUGA :  PDI Perjuangan Bekasi Tampilkan Sicita Cetak Rekor Muri

You may also like

Comments

Comments are closed.

More in Politik