BOGOR, INDONEWS – Tim Marketing Kopi Robusta Baitul Muslimin menyusuri wilayah Timur Kabupaten Bogor, tepatnya di Desa Selawangi, Kecamatan Tanjung Sari Kabupaten Bogor, Minggu (23/1/2022) kemarin.
Tim Kopi RBM disambut dengan suka cita oleh tokoh masyarakat, sekaligus Kyai Apang Sumarna, pimpinan Ponpes Nurul Huda, sekaligus Rois Syuriah Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama Kecamatan Tanjung Sari.
” Ustad Teguh dari Kopi RBM menyampaikan kopi kebanggaan kita,”. “Oke siap kita perkenalkan dan distribusikan di Timur Kabupaten Bogor,” sahut Kyai Apang, disaksikan Ketua Bamusi Kabupaten Bogor, H. Agus Riadi. (didi)
Comments