0

SUKABUMI, INDONEWS – Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami bersama Universitas Nusa Putra meluncurkan program beasiswa Bupati Sukabumi tahun 2022, sekaligus mengadiri Pelantikan Pengurus Gugus Depan Pramuka Nusa Putra bertempat di Kampus Nusa Putra, Selasa, (8/2)

Beasiswa Bupati Sukabumi 2022 Universitas Nusa Putra ini, telah memasuki tahun ke tiga, telah ada sekitar 300 mahasiswa yang ikuti program beasiswa tersebut yang telah berkuliah dan berprestasi. Baik prestasi secara akademik maupun non akademik. Termasuk, prestasi di dalam dan luar negeri.

Di tahun ini saja, program beasiwa tersebut dibuka pendaftarannya mulai dari 7 Februari sampai dengan 6 Maret. Proses pendaftaran bisa dilakukan di seluruh kecamatan di Kabupaten Sukabumi.

Bupati mengaku bersyukur kerjasama dengan Universitas Nusa Putra berjalan baik. Sehingga sekitar 300 anak-anak terbaik di Kabupaten Sukabumi bisa melanjutkan pendikan ke jenjang yang lebih tinggi.

“Anak-anak yang telah mendapatkan beasiswa, sudah menunjukan prestasinya. Baik di dalam ataupun luar negeri,” ujarnya.

Hal itu menurut Bupati bisa menjadi motivasi bagi pelajar yang akan mengikuti seleksi program beasiswa Bupati Sukabumi tahun 2022. Apalagi, Bupati meyakini anak-anak terbaik yang akan mendapatkan beasiswa tersebut.

BACA JUGA :  Melalui e-Catalog, Sekda Optimis UMKM Sukabumi Terus Berkembang

“Jadi, ikuti aturan dan seleksi untuk mendapatkan beasiswa bupati,” ucapnya.

Anak-anak penerima beasiswa, terus berikan yang terbaik untuk bangsa ini. Terutama pasca lulus bisa ikut memberikan sumbangsih di Kabupaten Sukabumi.

“Apalagi, pendidikan berkontribusi luar biasa untuk semua hal,” ungkapnya.

Berkaitan pelantikan pengurus Gugus Depan Pramuka Nusa Putra, Bupati pun sangat bersyukur. Universitas Nusa Putra akan turut serta berkontribusi dalam pembinaan generasi muda.

“Generasi muda ini bisa memberikan satu kekuatan dalam pengisian pembangunan. Apalagi di posisi hari ini, Indonesia dapat bonus demografi. Pramuka bisa berperan dalam hal ini,” bebernya. (Ya/Ndi)

You may also like

Comments

Comments are closed.

More in Sukabumi