BEKASI, INDONEWS — Kepala Sekolah Alam Islami Muhammadiyah Pondokgede menggentarkan Forum Asia dengan topik Bangun Komunitas Dalam Ruang Kelas, yang diikuti lebih dari 14 negara di asia.
Pada acara di Institut Aminuddin Baki, Malaysia, 26 sampai dengan 29 Oktober 2025 itu, hadir sebagai presenter dari Indonesia seperti Ega Januardi, S.Pd., M.Pd., M.M.,Gr. (Kepala Sekolah Alam Islami Muhammadiyah), Ahmad Said Matondang M.E.Sy., (Ketua PCM Kebayoran Baru), dan Dr. Khoerul Umam, M.Pd. (Ketua Litbang PCM Kebayoran Baru).
Kepala Sekolah Alam Islami Muhammadiyah, Ega Januardi menjelaskan, pihaknya membawa topik tentang bagaimana cara membangun komunitas di dalam ruang kelas yang diyakini dapat meningkatkan kulitas dan kuantitas di sekolah.
“Di sekolah kami selalu terjalin kekompakan dan bukan hanya persahabatan tetapi komunikasi yang baik,” ujarnya.
Ega menambahkan, pihaknya selalu membuka ruang terbuka untuk customers dalam memberikan sumbangsih, pemikiran dan masukan untuk kemajuan sekolah.
“Apapun masukan dan sumbangsih itu, akan kita tampung dan kita selesai bersama karena masukan seperti itu yang kami harapkan,” katanya.
Menurut Ega, pendidikan harus berperan dalam membentuk karakter anak sejak dini, dan perlu kerja sama antara sekolah dan orang tua.
“Kita harus mempunyai emosional yang erat, sehingga orang tua bisa melihat segala bentuk kegiatan anak-anaknya di sekolah,” tandasnya. (Supri)




























Comments