BOGOR, INDONEWS | Calon Bupati Bogor nomor urut 2, H.R Bayu Syahjohan terlihat begitu akrab dengan anak-anak di Kp. Kemang, RT 01, RW 10, Desa Sukaluyu, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Senin (30/9).
Kang Haji Bayu, sapaan akrab Bayu Syahjohan, sengaja blusukan ke Desa Sukaluyu untuk mensosialisasikan sejumlah program pro rakyat.
Bayu juga menyadari tingginga angka kemiskinan menjadi salah satu faktor banyaknya anak-anak yang tak terjamin pendidikan. Oleh karenanya, seraya membagikan susu kepada anak-anak, Bayu Syahjohan juga mengutarakan program jaminan pendidikan.
“Kita tahu, ada ribuan pelajar di Kabupaten Bogor mengalami putus sekolah setiap tahun, mulai dari jenjang SD maupun SMP. Angkanya cukup besar, mencapai 20.000 pelajar memilih tidak melanjutkan pendidikan di tahun 2023 lalu,” ungkap Bayu.
Menurutnya, hal ini menjadi keprihatinan tersendiri yang harus segera dicarikan solusi. Terlebih, anak-anak ini menjadi aset masa depan bangsa.
“Maka dari itu, pertama angka kemiskinan harus kita tekan. Kedua kita beri jaminan pendidikannya, bantuannya dan sarana prasarananya. Banyak sekali pekerjaan rumah Kabupaten Bogor. Makanya saya musti turun ke bawah untuk melihat langsung bagaimana kondisi masyarakat kita ini,” jelas Bayu, kepada wartawan.
Bayu mengungkapkan, dirinya telah merancang program NAWA BAMUS yang didalamnya memberikan jaminan-jaminan untuk seluruh warga Kabupaten Bogor, termasuk perangkat pemerintahan dari tingkatan RT.
“Setelah kita melihat langsung bagaimana kondisi masyarakat kecil, kita tuangkan dalam program NAWA BAMUS yang pro rakyat. Jika saya kelak dipercaya memimpin, maka NAWA BAMUS ini akan diimplementasikan. Jadi mohon doa dan dukungannya,” kata Bayu, optimis.
Kaitan itu pula, Bayu sengaja membagikan susu untuk anak-anak sekaligus memotivasi mereka untuk semangat belajar sehingga kelak menjadi anak yang berguna bagi orangtua, bangsa dan negara.
“Saya benar-benar terharu melihat anak-anak di sini. Mereka begitu ceria, sederhana dan adabnya luar biasa. Saya semakin terbakar semangat memberikan yang terbaik untuk mereka,” tandas Bayu, yang sesekali bercanda bersama anak-anak. (bon)
Comments