0

BOGOR, INDONEWS – Sahabat Jaro Ade atau SAHAJA, Kecamatan Tajurhalang, Kabupaten Bogor menggelar aksi sosial berupa pembagian ratusan paket sembako dan pengobatan gratis, di Tajurhalang, Kamis, 2 Maret 2023.

Ratusan paket sembako dan minyak kemasan yang diberikan kepada masyarakat itu pun tak pelak menjadi ‘solusi’ ditengah sulitnya ekonomi masyarakat saat ini.

Inisiator pengobatan gratis SAHAJA Tajurhalang, Daus mengatakan, aksi sosial kemasyarakatan ini merupakan insiatif Sahaja Tajurhalang untuk membantu masyarakat membutuhkan.

“Jadi ini inisiatif dari SAHAJA Kecamatan Tajurhalang, Kabupaten Bogor. Insha Allah aksi ini akan diikuti kawan-kawan SAHAJA di wilayah lainnya,” ujar Mang Daus, sapaan karibnya, kepada wartawan.

Pada kegiatan itu, imbuh Daus, total sembako yang diberikan kepada masyarakat di Tajurhalang mencapai ratusan paket sembako.

“Dan tadi juga ada yang kondisinya tidak bisa dilakukan perawatan di lokasi, sehingga kita rujuk ke RS Citra Arafiq terdekat,” katanya.

Sementara itu, Koordinator Badan Pengurus Pusat Sahabat Jaro Ade atau SAHAJA, M. Ali Masyhur menjelaskan, SAHAJA merupakan organisasi yang bergerak dibidang  sosial serta konsen membantu masyarakat di Kabupaten Bogor.

BACA JUGA :  Tak Segel Gudang di Kembang Kuning, Aktivis Pertanyakan Satpol PP

“Jadi setiap pengurus SAHAJA di Kabupaten Bogor itu memang berbeda-beda kegiatannya. Tapi tadi lebih kepada kegiatan yang sifatnya sosial membantu masyarakat yang membutuhkan,” ungkap Bang Ale, panggilan akrabnya.

Sementara itu, salah satu warga penerima bantuan sembako, Nurnaini mengucapkan terima kasih kepada SAHAJA, khususnya Calon Bupati Bogor, Jaro Ade yang telah peduli akan kondisi rakyat kecil saat ini.

“Saya sangat berterima kasih kepada pak haji Jaro yang telah menyelenggarakan pengobatan gratis dan pembagian sembako, sehingga masyarakat sangat terbantu. Saya doakan semoga bapak menjadi Bupati Bogor,” ucap Nurnaini. (jay)

You may also like

Comments

Comments are closed.

More in Bogor