0

SUMEDANG, INDONEWS | Kepala Desa Cibeusi, Kecamatan Jatinangor, H. Jajang, didampingi perangkat desa dan Babinsa, secara langsung menyerahkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap II tahun 2025 kepada warga lanjut usia yang tidak dapat hadir ke kantor desa karena kondisi lumpuh.

Penyerahan dilakukan secara door to door ke rumah penerima manfaat pada Selasa (1/7). Setidaknya ada lima wilayah Rukun Warga (RW) yang warganya tidak bisa mengambil bantuan secara langsung, yakni RW 10, RW 14, RW 9, RW 6, dan RW 5.

“Warga lansia yang lumpuh tentu tidak bisa hadir ke desa. Maka kami yang mendatangi mereka, sebagai bentuk pelayanan dan tanggung jawab,” ujar H. Jajang di sela kegiatan.

Bantuan BLT DD yang diberikan sebesar Rp900.000 per orang. Langkah ini diapresiasi oleh warga dan menunjukkan komitmen pemerintah desa dalam memberikan pelayanan merata, terutama kepada kelompok rentan seperti lansia dan penyandang disabilitas.

BACA JUGA :  Sikapi Pemberitaan Pamsimas Semuli Jaya, Adi Candra: SPJ-nya Harus Transparan

You may also like

Comments

Comments are closed.