BEKASI, INDONEWS – Yayasan Pengembangan Pendidikan Indonesia (YPPI) Al-Ikhlas dibawah binaan H. Madinah Bin H. Muhammad DJupri, mengadakan buka puasa bersama disertai pemberian hadiah kepada siswa siswi berprestasi, di halaman sekolah Al-Ikhlas, Kelurahan Jatimakmur, Kecamatan Pondokgede Kota Bekasi, Kamis (28/3/2024).
Kepala SMP Islam Al-Ikhlas, Hj. Siti Munawaroh S.Pd bersyukur bisa mengadakan buka bersama. Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada ketua panitia beserta timnya, juga dukungan dari wali kelas, guru, dan komite.
“Ini sudah menjadi program tahunan, yaitu memberikan paketan bingkisan dan sedikit THR,” jelas Munawaroh.
Siti menambahkan, acara ini sekaligus penutupan pesantren kilat dan penyerahan hadiah kepada 9 peserta terbaik.
“Anak-anak begitu antusias menerima hadiah. Semoga ini menjadi motivasi kepada siswa lainnya untuk berprestasi. Kegiatan literasi seperti pembiasaan rutin dilaksanakan setiap pagi, seperti asmaul husna dan tadarus. Itu sebagai wadah siswa siswa kita menunjukan prestasinya,” ungkapnya.
Dikatakan, sewaktu mengadakan lomba, tidak sulit lagi yaitu mengambil dari kegiatan literasi seperti lomba sambung ayat, menghafal surat juz ke 30, kaligrafi, bersolawat dan lain lain.
“Besar harapan dengan hikmah ramadhan dan kegiatan buka bersama bisa menambah silaturahmi dan menjaga kekeluargaan yang mankin solid. Dan ini juga salah satu syiar kita sebagai umat Islam, sekaligus bentuk mempromosikan ke lingkungan sekolah. Kami mengundang penceramah kondang, yaitu Ustadz Dai Bary S.Ag,” katanya.
Ia berharap guru-guru dapat menciptakan kader berakhlak, religius, dan cerdas dan diberikan kesehatan baik terhadap guru-guru pengajar juga murid-murid.
“Insha Allah tahun kedepan kita bisa mengadakan acara seperti ini lagi dan murid baru bertambah banyak, sehingga sekolah Islam Al-Ikhlas menjadi semakin maju,” harapnya.
Acara berbuka puasa bersama dihadiri siswa dan siswi SMP, Dewan Guru SMP/SMK, dan Babinsa Jatimakmur, Wahyudi. (Supri)
Comments