BIREUEN, INDONEWS – Dalam rangka HUT ke 24 Kabupaten Bireuen, Keluarga Besar Paud Fadhilah Kuala Desa mengucapkan selamat dan sukses serta mendoakan Kabupaten Bireuen jaya terus di asa yang akan datang.
Hal ini dikatakan Kepala PAUD/TK Fadhilah, Wardatul Jannah S.Pd, melalui Ketua Yayasan, As Sabri Nilawati S.Pd kepada Media-IndoNews.com, Kamis (12/10/2023).
Menurutnya, di usia ke 24 ini, banyak terobosan yang telah dilakukan oleh Pj. Bupati Bireuen, Aulia Sofyan Ph.D. Di antaranya membantu rumah dhuafa bagi masyarakat miskin, membatu bayi penderita jantung bocor, membantu sarana dan prasarana bangunan fisik jalan, saluran, jembatan, meningkatkan vaksinasi polio bagi siswa dan siswi di sekolah dasar maupun MIN dan lainnya.
“Kami mengharapkan pada tahun yang akan datang, pemerintah melalui Kemendikbud dan Disdikbud Bireuen dapat terus memberikan perhatian khususnya dan bantuan kepada PAUD/ TK untuk bisa meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan. Salah satunya bantuan sarana-prasarana serta bentuk bantuan lainnya,” ungkapnya. (Hendra)
Comments